Posted on

Harga Mutiara Butiran

mutiara air laut asli

HARGA MUTIARA

Banyak pertanyaan yang kerap muncul di kalangan para calon pembeli. Biasanya ini terpikir bagi yang belum perna membeli mutiara sama sekali. Sebelum anda memutuskan akan membelinya, Anda harus meengetahui terlebih dahulu tentang jenis-jenis Mutiara yang ada. Jangan sampai anda berfikir itu mutiara palsu karena murah, atau malah dikira menipu karena terlalu mahal, dan sebaliknya.

Lalu apa-saja jenis-jenis mutiara asli yang dijual di Lombok?

Mutiara Laut

Untuk Mutiara laut sendiri dibagi menjadi dua jenis Mutiara yaitu : Mutiara alam, mutiara budidaya.

harga mutiara
contoh mutiara air laut berkualitas tinggi


Untuk mutiara alam sendiri, tidak semua toko ada yang menjual Mutiara tersebut. Karena harga yang terlampau tinggi. Biasanya mutiara jenis ini atau Mutiara alam hanya untuk pasar eksklusif saja yaitu asar luar negeri. Karena pasar luar negri biasanya lebih berani membayar dengan harga tinggi.
Hal ini dikarenakan untuk mendapatkan mutiara ini sangat sulit. Dimana anda harus menyelam ke dasar laut untuk dapat menemukan. Dan biasanya juga belum saja tentu mendapatkannya.
Bentuk Mutiara yang ada tidak teratur. Ini disebabkan oleh tergantung benda yang masuk ke dalam kerang. Bisa saja dari pasir atau tulang binatang bawah laut yang dimakannya.

Harga mutiara alam untuk per biji biasanya bisa mencapai puluhan juta. Berdasarkan kualitas dan ada juga yang menjual satu butir mutiara alam dengan senilai 50 juta kepada wisatawan asal cina. Sangat menarik bukan?

Dan adapun mutiara budidaya, harganya begitu beragam. Untuk perbiji saja tergantung dari grade ( kelasnya) dan beratnya selain itu juga tergantung dari kualitas yang ada pada Mutiara tersebut. Grade Mutiara biasanya diliat berdasarkan ketebalan kulit, kepekatan warna, bentuk dan kilaunya.

Harga untuk Mutiara dengan grade A bias di jual dengan harga 300 ribu hingga 375 ribu. Dan grade A+ di jual dengan harga 400 ribu hingga 550 ribu. Untuk grade B dan C biasanya dijual lebih murah lagi.
Untuk mutiara budidaya biasanya berwarna gold, putih, hitam dan silver dan ada juga yang berwarna pink. Tapi sangat jarang ditemukan. Sedangkan untuk bentuk mutiara ada yang bulat sempurna, bakpao, oval, drop dan baraq (tidak selalu beratura). Untuk Berat Mutiara sendiriberagam tetapi untuk rata-rata mutiara laut budidaya berkisar antara setengah gram hingga 8 gram.

Untuk jenis yang ketiga dari mutiara laut adalah mutiara coatingan. Yaitu hasil dari pewarnaan menggunakan mesin. Biasanya Mutiara yang diambil dari Mutiara berwarna putih yang kurang berkilau dan berkulit cukup tipis. Warna mutiara coatingan yang biasanya sering dijumpai adalah warna coklat dan hijau ada juga berwarna gold.
Harga mutiara coatingan relatif cukup mahal.

Karena proses coating yang dilakukan di luar negeri slah satunya yakni di Jepang. Berat mutiara untuk perbiji bisa berkisaran antara 1,5 gram hingga berat 4 gram. Dengan harga yang bervariasi berkisaran antara 400 ribu hingga 550 ribu per gram.

Missjoaquim.com sendiri merupakan salah satu toko perhiasan mutiara yang menjual berbagai jenis Mutiara Lombok yang keasliannya sudah terbukti dan memiliki konsumen dari berbagai daerah diindonesia maupun mancanegara diantaranya yaitu cina, filipina dan lainnya.

Lokasinya sendiri berada dipertokoan MCC ( Mutiara Craft Center) Jln. Gajah Mada, Pagesangan, (masuk kebelakang komplek pertokoan MCC , Toko Nomor 6.) Mataram, Lombok.

Dan cabang baru yang berada di jln. Arya Banjar Getas, Gang. Lele Kompleks perumahan Green Palm Residence – Nomor B5. Lingkungan Gatep Permai, Ampenan, Taman Sari, Kec.Ampenan, Kota Mataram , Lombok NTB.

Berikut harga dan grade/kelas nya untuk mutiar air laut yang didapat dari beberapa sumber yang ada. Adapun rata-rata harga Mutiara air laut saat ini dipasaran sebagai berikut :

Warna Mutiara dan Kualitas (Berat) & Harga(Rupiah) :

  • warna putih Grade B (2,5 gr) – Rp. 500.000
  • warna putih Grade A (2,5 gr) – Rp. 750.000
  • warna putih Grade AA (2,5 gr) – Rp. 1.375.000
  • warna putih Grade AAA (2,5 gr) – Rp. 3.125.000
  • warna emas Grade B (2,5 gr) – Rp. 500.000
  • warna emas Grade A (2,5 gr) – Rp. 750.000
  • warna emas Grade AA (2,5 gr) – Rp. 1.375.000
  • warna emas Grade AAA (2,5 gr) – Rp. 3.125.000
  • warna hitam Grade B (2 gr) – Rp. 360.000
  • warna hitam Grade A (2 gr) – Rp. 520.000
  • warna hitam Grade AA (2 gr) – Rp.1.000.000
  • warna hitam Grade AAA (2 gr) – Rp. 2.000.000

Note : Harga diatas bisa saja berubah-ubah setiap saat nya tergantung dari : kualitas, kilau, bentuk, kemulusan permukaan , tebal dan ukuran Mutiara tersebut.

Mutiara Tawar

Mutiara hasil budidaya tiram mutiara tawar ini terdapat dua jenis: mutiara berwarna alami dan juga pewarnaan manual. Untuk Mutiara yang mempunyai warna alami antara lain putih, silver, peach dan violet. Selain dari warna tersebut biasanya adalah hasil dari pewarnaan. Yakni coklat, gold/kuning, merah, ungu, hijau, biru, orange, pink, ungu, abu dll.

Gelang Mutiara Air Tawar

Kekuatannya tergantung pada ketebalan warna yang melekat di permukaan mutiara tersebut. Untuk warna biru, coklat, marun, ungu dan hitam biasanya memiliki fisik yang cukup tebal dan membuatnya awet dan warna tidak mudah pudar. Sedangkan warna orange, kuning, pink dan hijau biasanya mempunyai permukaan yang lebih tipis. Sehingga jika terlalu sering terpapar oleh sinar matahari maka akan kembali ke warna aslinya yaitu warna dasar putih.

Bentuk mutiara tidak selalu bulat ada juga yang bakpao, lonjong, bulat dan baraq. Untuk model bulat biasanya sudah dalam bentuk kalungan/strain. Dan untuk bakpao ada yang kalungan dan ada juga yang perbutir bor setengah.
Harga mutiara berkisaran antara 15 ribu hingga 150 ribu per biji. Dan 50 ribu hingga 1 juta perkalungnya. Tergantung pada grade yang dimiliki. Semakin bagus mutiara dan mulus permukaannya maka akan semakin mahal harganya. Dan begitu juga sebakinya Jika semakin banyak kerutan atau guratanpada permukaan maka akan semakin murah harganya.

Harga Mutiara ini selain ditentukan dengan gradeny juga ditentukan dengan hasil kilauan yang dihaliskan dan juga kualitasnya. Jika anda masih ragu akan keslian Mutiara yang anda beli anda bisa tanyakan langsung kepada orang yang ahli dalam bidangnya.

Untuk keaslian Mutiara dan untuk setiap orderan perhiasan Mutiara lombok biasanya dilengkapi beserta dengan sertifikat sebagai tanda keaslian perhiasan Mutiara tersebut dan jika rangka yang digunakan yaitu emas maka akan diberikan kuitansi sebagai bukti dari keterangan emas dan karat.